Minggu, 20 April 2014

FlashPost: Ada, Banyak, Ribuan, Jutaan, Seharusnya

Banyak warna yang bisa kita raba saat jemari tebuka.

Aku dan keresahanku, perlahan mengumpulkan jawaban. Dari remah roti tetangga, hingga kepingan emas yang sengaja dibuang oleh penjaja kemiskinan.

Ribuan harmoni dapat terbaca ketika telinga tak pernah sombong untuk menerima.

Kemarin dan jutaan detik yang terbuang, menuntun kekosonganku pada wangi coklat penghapus karet hingga anyir "angin sorga" dari mulut tikus negara.

Jutaan syukur, bahkan tak hingga, seharusnya.

Tuhan telah menciptakan skenario luar biasa istimewa, aku dan kamu tinggal menjalankan peran. Bahkan buku panduan telah Tuhan turunkan, aku dan kamu tinggal mengaji memelajari.
Mungkin kita terlalu mengumbar euforia, hingga ketika mendapat kulkas baru, kita tak sempat membaca buku petunjuk penggunaan.(tak sempat a.k.a tak mau)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Pengikut